Materi Pelatihan Kurikulum 2013 SD Tahun 2016

Pelatihan Kurikulum 2013 (K13) untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) pada tahun 2016 ini telah mulai dilaksanakan. Ada banyak sekali materi pelatihan untuk guru yang digunakan dalam sosialisasi Kurikulum 2013 SD tahun 2016 yang dilakukan di berbagai daerah di Indonesia.

MATERI PELATIHAN KURIKULUM 2013 JENJANG SEKOLAH DASAR

1. Pembelajaran Aktif
2. Gerakan Penumbuhan Budi Pekerti dan Sekolah Aman
3. Kebijakan dan Dinamika Perkembangan Kurikulum
4. Penguatan Literasi dalam Pembelajaran
5. Strategi Pelatihan Berbasis Sekolah
6.Peran keluarga dalam pembelajaran Siswa
7. Kompetensi, Materi, pembelajaran dan Penilaian
8. Analisis Kompetensi, Materi Pembelajaran, Proses Pembelajaran, dan Penilaian
9. Perancangan Pembelajaran dan Penilaian
10. Pelaksanaan Pembelajaran dan Penilaian

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengimplementasikan Kurikulum 2013 secara bertahap. Tahun ini jumlah sekolah yang menggunakan Kurikulum 2013 semakin bertambah. Materi pelatihan Kurikulum 2013 untuk jenjang SD dapat didownload di tautan berikut ini:
Kurikulum 2013 resmi diberlakukan secara nasional mulai pelajaran baru 2016/2017 pada Juli mendatang. Dengan metode yang lebih sederhana dan ringkas, pemerintah optimistis seluruh sekolah yang menerapkan Kurikulum 2013 akan mudah mengimplementasikannya

Sumber : ww.sekolahdasar.net

Cara Cek Status Pencairan BSM / PIP 2016

Untuk mengecek Status Pencairan   BSM atau PIP 2016  kini tidak perlu lagi bondong datangi  Bank hanya untuk mengetahui Dana BSM/PIP tersebut sudah cair atau belum, karena sekarang ini kita sudah dapat melihatnya melalui "Inquiry Status Pencairan BSM/PIP 2016.

Jika dalam situs tersebut status sudah diaprove maka dana BSM/PIP tersebut siap untuk dicairkan. Namun jika statusnya belum aproved sudah dipastikan Dana BSM/PIP belum dapat dicairkan. Jadi harus menunggu sampai status menjadi aproved.

Cara Cek Status Pencairan BSM / PIP 2016

1. Buka situs  Cek Vertual Account 2016 

2. Masukan Nomor Virtual BSM/PIP (20 digit)
3. Klik inquiry dan hasilnya sebagai berikut
                           
NB : Lihat pada kolom status, jika status "siap dicairkan penerima" maka Dana BSM/PIP 2016/PIP 2016 sudah bisa diambil, namun jika statusnya "belum aproved upload data" maka dana BSM tersebut dipastikan belum dapat dicairkan.
Demikian sedikit informasi terkait Cara Cek Status Pencairan BSM / PIP 2016 semoga bermanfaat.

Apa itu PIP dan bagaiman tugas Operator agar Siswanya mendapat PIP

Marilah mengenal apa itu PIP ?

PRPGRAM INDONESIA PINTAR MELALUI KARTU INDONESIA PINTAR (KIP) 2016 

(Tahun Pelajaran/TA 2016-2017)
Apa yang dimaksud dengan Program Indonesia Pintar?
Program Indonesia Pintar adalah salah satu program nasional (tercantum dalam RPJMN 2015-2019) yang bertujuan untuk:
1. Meningkatkan angka partisipasi pendidikan dasar dan menengah.
2. Meningkatkan angka keberlanjutan pendidikan yang ditandai dengan menurunnya angka putus sekolah dan angka melanjutkan.
3. Menurunnya kesenjangan partisipasi pendidikan antar kelompok masyarakat, terutama antara penduduk kaya dan penduduk miskin, antara penduduk laki-laki dan penduduk perempuan, antara wilayah perkotaan dan perdesaan, dan antar daerah.
4. Meningkatkan kesiapan siswa pendidikan menengah untuk memasuki pasar kerja atau melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi.

Apa yang dimaksud dengan Program Indonesia Pintar melalui pemberian Kartu Indonesia Pintar (KIP)?

Program Indonesia Pintar melalui KIP adalah pemberian bantuan tunai pendidikan kepada seluruh anak usia sekolah (6-21 tahun) yang menerima KIP, atau yang berasal dari keluarga miskin dan rentan (misalnya dari keluarga/rumah tangga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera/KKS) atau anak yang memenuhi kriteria yang telah ditetapkan sebelumnya. Program Indonesia Pintar melalui KIP merupakan bagian penyempurnaan dari Program Bantuan Siswa Miskin (BSM) sejak akhir 2014

Mengapa anak usia sekolah diberikan KIP?

KIP diberikan sebagai penanda/identitas untuk menjamin dan memastikan agar anak mendapat bantuan Program Indonesia Pintar apabila anak telah terdaftar atau mendaftarkan diri (jika belum) ke lembaga pendidikan formal (sekolah/madrasah) atau lembaga pendidikan non formal (Pondok Pesantren, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat/PKBM, Paket A/B/C, Lembaga Pelatihan/Kursus dan Lembaga Pendidikan Non Formal lainnya di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Agama).

Bagaimana cara mendapatkan bantuan Program Indonesia Pintar KIP

Setelah menerima pemberitahuan dari lembaga pendidikan formal ataupun non formal tempat anak terdaftar, siswa/orangtua dapat mengambil secara langsung manfaat program KIP ke lembaga/bank Penyalur yang ditunjuk dengan membawa dan menunjukkan beberapa dokumen pendukung berupa Surat Pemberitahuan Penerima bantuan PIP dari lembaga pendidikan formal ataupun non formal, dan salah satu bukti identitas lainnya (Akte Kelahiran, Kartu Keluarga, Rapor, Ijazah, dll) ke lembaga penyalur yang ditunjuk.


Sekarang bagaimana agar anak didik kita mendapatkan bantuan PIP ?

Sinkronkan data Dapodik Anda. Dan otomatis para penerima KIP (nomor KIP) akan muncul sendiri pada aplikasi Dapodik. (dengan syarat, nama siswa SAMAantara dapodik dan yang tertera di KIP).

Untuk lebih mudah secara rekapitulasi melihat no KIP, Anda bisa unduh pada data peserta didik di aplikasi Dapodik dan melihat hasilnya seperti gambar dibawah. (Yang Saya lingkari adalah nomor KIP)

Jika anak tersebut memiliki KIP, tapi di Dapodik tidak muncul nomor KIP, Ops segera memasukkan secara manual.

Untuk lebih jelasnya? Silakan download panduan PIP 2016 DISINI

Informasi tambahan:

Segera hubungi anak didik yang baru lulus (Kelas 6 dan 9) yang tertera mendapatkan PIP untuk mencairkan dana PIP.

Cara Memasukan Nomor Kartu Indonesia Pintar (KIP) di Dapodi


Cara Memasukan Nomor KIP (Kartu Indonesia Pintar) di Dapodik, Operator Sekolah hendaknya segera mengupdate data siswa yang memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP), baik siswa tersebut sebelumnya sudah memiliki KPS atau belum. Bagi siswa pemilik KIP yang sebelumnya tidak punya KPS maka cara update datanya hanya memberikan tanda item "Ya" pada menu "Penerima KPS/KKS/PKH/KIP" dan kemudian menginputkan nomor KIP ke kolom "No.KPS/KKS/PKH/KIP". Lantas, bagaimana cara update datanya bagi siswa pemilik KIP yang sebelumnya juga mempunyai KPS dan sudah diinputkan di dapodik?, menurut pak Yusuf Rahmat, jika saat ini di dapodik/dapodikdas sudah terinput nomor KPS namun siswa yang bersangkutan telah menerima Kartu Indonesia Pintar, maka gantilah nomor KPS tersebut dengan nomor KIP.


Cara Memasukan Nomor Kartu Indonesia Pintar (KIP) di Dapodik

1. Siapkan KIP peserta didik jangan lupa Nomor KIP harus Siap, yaitu nomor KIP di sebelah kanan atasdi Kartu KIP, sedangkan nomor yang berada dibagian kiri adalah nomor KKS 


2. Masuk ke Dapodik seperti biasanya (Ops)
3. Pilihlah peserta didik yang mendapatkan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kemudian di DAPODIK edit peserta didik tersebut
4. Pilihlah pilihan YA pada penerima KPS, tetapi Nomor KPS diisi dengen KIP,


"Apabila sebelumnya telah terisi Nomor KPS, maka Nomor KPS tersebut DIHAPUS lalu diganti dengan Nomor KIP"


5. Selanjutnya, Kolom "Layak Diusulkan PIP" dicentang Ya (Jika benar-benar layak) dan kolom "Alasan Layak PIP" dipilih yang "Penerima PKH/KPS/KKS/KIP"

Demikian referensi untuk memasukkan nomor KIP Kartu Indonesia Pintar di Dapodik, semoga bermanfaat dan membantu anda.
Baca juga : Surat Edaran tentang KIP 2016